Apa itu nano influencer? Di tengah hiruk-pikuk dunia digital, istilah ini semakin mendapatkan sorotan. Jasa influencer mereka juga kian dicari dalam berbagai campaign digital, lho.
Dalam artikel ini, kita akan membongkar esensi dari nano influencer, mengapa peran mereka sangat penting dalam dunia influencer marketing, dan bagaimana kamu pun bisa turut serta dalam pergerakan positif ini.
Apa itu nano influencer?
Nano influencer adalah individu dengan jumlah pengikut yang terbatas, biasanya berkisar antara 1.000 hingga 10.000 di platform media sosial.
Mereka adalah orang-orang yang memiliki minat atau passion tertentu dan aktif dalam berbagi konten yang relevan dengan minat tersebut. Meskipun memiliki jumlah pengikut yang sedikit, mereka justru memiliki koneksi yang lebih personal dan erat dengan pengikut mereka.
Karena tingginya engagement dan keaslian konten yang mereka bagikan, nano influencer seringkali dianggap sebagai sumber rekomendasi yang lebih meyakinkan oleh pengikut mereka.
Meskipun pengaruhnya terjadi dalam skala yang lebih kecil dibandingkan dengan influencer besar, mereka memiliki potensi untuk mempengaruhi opini, preferensi, dan tindakan pengikut mereka dalam komunitas yang lebih terfokus.
Baca Juga: Apa itu Micro Influencer? Ini Penjelasan dan Tips Memilihnya
Manfaat nano influencer dalam pemasaran digital
Nano influencer adalah kekuatan yang memiliki keunggulan unik dalam pemasaran digital. Karena engagement yang tinggi dan hubungan yang lebih erat dengan pengikut, brand bisa memanfaatkan mereka untuk menciptakan campaign yang terasa alami dan jujur.
Rekomendasi yang mereka berikan lebih meyakinkan karena datang dari individu yang nyata dan terhubung erat dengan pengikut.
Selain itu, kerjasama dengan mereka juga seringkali lebih terjangkau dibandingkan dengan influencer besar. Hal ini memberikan peluang bagi brand kecil atau UMKM yang memiliki anggaran terbatas untuk tetap terlibat dalam persaingan influencer marketing.
Baca Juga: Gampang Banget, Begini Cara Cek Engagement Rate Selebgram!
Cara cuan dengan menjadi nano influencer
Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah mengenal minat dan passionmu. Fokus pada niche tertentu akan membantu kamu menarik dan membangun pengikut yang memiliki ketertarikan serupa.
Kamu bisa berbagi pengalaman, tips, atau pengetahuan yang bermanfaat bagi mereka. Selain itu, peluang kerjasama dengan berbagai brand dan perusahaan juga bisa muncul, meskipun dalam skala kecil.
Saat ini ada banyak platform di mana kamu bisa menjual jasa endorse dengan konten yang kamu buat dan bagikan di media sosial. Salah satunya adalah ICE (Indonesia Creators Economy), platform di mana content creator dapat mulai menjual jasanya ke brand.